Kabapas Wonosari Hadiri Pembukaan Program Rehabilitasi Medis dan Sosial di Lapas Narkotika Yogyakarta

WhatsApp Image 2022 02 07 at 2.35.23 PMSleman - Kepala Balai Pemasyarakatan (Kabapas) Kelas II Wonosari, Nugroho Dwi Wahyu Ananto hadir dalam kegiatan Pembukaan Program Rehabilitasi Medis dan Sosial bagi WBP Lapas Narkotika Kelas IIA Yogyakarta dan WBP Lapas Perempuan Kelas IIB Yogyakarta, Senin (7/2). Kegiatan dilaksanakan di Aula Lapas Narkotika Kelas IIA Yogyakarta.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Daerah Istimewa Yogyakarta, Budi Argap Situngkir, membuka secara resmi kegiatan kali ini. Adapun program ini merupakan program nasional yang telah ditetapkan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan.

Dalam sambutannya, Kakanwil menyampaikan bahwa program ini diharapkan dapat membuka wawasan para WBP untuk menjauhi narkoba serta mempersiapkan mereka nantinya kembali di tengah-tengah masyarakat.

"Program ini menjadi salah satu upaya membuka wawasan Warga Binaan agar menjauhi narkoba dan meningkatkan produktivitas mereka," ujar Budi Argap.

Adapun program rehabilitasi medis dan sosial kali ini diikuti oleh 120 WBP dari Lapas Narkotika Yogyakarta, dan juga rehabilitasi medis diikuti oleh 20 WBP dari Lapas Perempuan Yogyakarta.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Kepala BNNP DIY, Brigjen Pol Andi Fairan, Kepala BNNK Sleman, AKBP Siti Alfiah, Pimti Kanwil Kemenkumham DIY, serta para Kepala UPT Pemasyarakatan di lingkungan DIY.

(HUMAS BAPAS WONOSARI)

 
 
 
 


logo besar kuning
 
BALAI PEMASYARAKATAN KELAS II WONOSARI
KANWIL KEMENKUMHAM D.I YOGYAKARTA

Hubungi kami di

Jln. Mgr. Sugiyopranoto No.37, Wonosari, Gunungkidul, D.I Yogyakarta 55811
(0274) 392929

Email Kehumasan
bapaswonosari@yahoo.co.id 

Email Aduan
bapaswonosari@yahoo.co.id

Hari ini114
Kemarin182
Minggu ini1143
Bulan ini3767
Total 77073

19-05-2024