Semarakkan Gelaran KTT G20, Bapas Wonosari Pasang Gapura, Banner dan Stiker

jst13

Wonosari - Forum kerja sama multilateral  Group of Twenty (G20) mempercayakan estafet kepemimpinan (presidensi) kepada Indonesia. G20 sendiri beranggotakan 19 negara dan Uni Eropa, serta perwakilan dari International Monetary Fund (IMF) dan World Bank (Bank Dunia). G20 sendiri merepresentasikan 60% populasi dunia, 75% perdagangan global, dan 80% PDB dunia.

Secara resmi, Indonesia memegang Presidensi G20 selama 1 tahun penuh mulai 1 Desember 2021 hingga terlaksananya KTT G20 yang akan diselenggarakan pada 15-16 November 2022 mendatang di Bali.

Tema yang diusung oleh Indonesia sebagai Presidensi G20 yakni “Recover Together, Recover Stronger. Dari Indonesia Dunia Pulih Bersama". Indonesia meyakini bahwa kekuatan terletak pada kebersamaan, untuk itu mendorong seluruh negara-negara di dunia saling bahu membahu memperbaiki kehidupan agar bertumbuh lebih kuat dan berkelanjutan.

Merujuk pada Surat Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI Nomor SEK-HH.01.02-98 tanggal 11 Oktober 2022 tentang Peningkatan Publikasi Semarak G20 Tahun 2022 di Lingkungan Kemenkumham, Balai Pemasyarakatan Kelas II Wonosari ikut menyemarakan gelaran KTT G20 dengan pemasangan gapura, banner dan penempelan stiker pada kendaraan dinas pegawai, Selasa (18/10/2022).

Kabapas Wonosari Nugroho Dwi Wahyu Ananto mengatakan tujuan daripada pemasangan gapura, banner dan stiker di lingkungan kantor Bapas Wonosari untuk lebih mengenalkan KTT G20 kepada masyarakat. Seperti diketahui, bahwa Ditjen Keimigrasian Kemenkumham dipercaya sebagai salah satu leading sector dalam penyelenggaraan KTT G20.

"Ditjen Keimigrasian sebagai leading sector dalam penyelenggaraan KTT G20, kita sebagai Insan Pengayoman harus turut berperan mengglorifikasikan KTT G20 sehingga publik mengetahuinya," tutur Nugroho.

Salah satu pegawai kelahiran Timor Timur (sekarang Timor Leste), Pedro Soares mengungkapkan bahwa Presidensi indonesia dalam G20 tahun ini harus betul-betul dijadikan momentum untuk memacu kebangkitan lintas sektor, seperti ekonomi, sosial budaya, perdagangan, dan ketahanan pangan. Untuk itu Pedro sangat mendukung jajaran Bapas Wonosari khususnya, maupun Kemenkumham untuk menyemarakkan KTT G20 yang akan digelar di Pulau Dewata pada November mendatang.

"Kita kabarkan kepada warga masyarakat terutama di Gunungkidul bahwa Indonesia dapat menjadi tuan rumah yang baik, serta hasil penyelenggaraan KTT G20 dapat bermanfaat bagi kesejahteraan bangsa Indonesia," pungkas Pedro.

(Humas Bapas Wonosari Kanwil Kemenkumham DIY - Pasti Cekatan)

#KumhamPasti

#Kemenkumham_RI

#KUMHAMSEMARAKG20

#RecoverTogetherRecoverStronger

#DitjenPas

#KamiPasti

#KemenkumhamDIY

#BapasWonosari

#InfoJogja

#InfoGunungkidul

#KabarJogja

#Jogjajateng

 

jst3jst6


logo besar kuning
 
BALAI PEMASYARAKATAN KELAS II WONOSARI
KANWIL KEMENKUMHAM D.I YOGYAKARTA

Hubungi kami di

Jln. Mgr. Sugiyopranoto No.37, Wonosari, Gunungkidul, D.I Yogyakarta 55811
(0274) 392929

Email Kehumasan
bapaswonosari@yahoo.co.id 

Email Aduan
bapaswonosari@yahoo.co.id

Hari ini89
Kemarin182
Minggu ini1118
Bulan ini3742
Total 77048

19-05-2024